Internet risks, ya itulah yang ada di otak saya sekarang ketika menyaksikan suburnya pertumbuhan tingkat pemakai internet via facebook akhir-akhir ini. Terinspirasi dan tersadar oleh salah satu seminar di tahun 2009 lalu mengaplikasikan untuk sekarang ternyata hal yang mengerikan jika kita belum sadar apa yang kita lakukan terhadap internet.

internet risks

Hal kecil yang kita lakukan seperti upload foto di facebook atau jejaring sosial lainnya, di blog, dan berbagai media internet. Lalu menulis posting di blog, web, atau apapun itu sarananya haruslah di pikirkan dahulu masak2, karena apa yang kita lakukan akan tersimpan lama di internet selama servernya tidak down atau di hapus oleh sumbernya, tapi bagaimana jika sebelum hal itu terjadi tapi ada yang mengambil, meng-copy, atau menyimpan apa yang kita posting itu ? maka tak bisa di elakkan lagi apa yang akan terjadi selanjutnya pada perbuatan kita yang sukur-sukur hal itu berdampak positif.

Setelah menyaksikan video yang sangat menginspirasi di bawah ini, maka kita akan sadar akan pentingnya memikirkan suatu tindakan yang akan kita lakukan terhadap internet :





Sebarkan peringatan ini kepada saudara kita, anak-anak kita, atau siapapun yang masih baru dalam mengenal dunia internet.  jika kita tidak mau ada penyesalan yang terjadi di kemudian hari kepada saudara dan kerabat terdekat kita yang kita sayangi.